Universitas Santo Borromeus Memberikan Program Jaminan Pemeliharaan Kesehatan Bagi Mahasiswa Bekerjasama Dengan Bapel JPKM Surya Sumirat

Jaminan kesehatan penting bagi setiap orang guna melindungi dirinya dan keluarganya dari risiko keuangan yang disebabkan oleh biaya pelayanan kesehatan yang semakin tinggi. Universitas Santo Borromeus (USTB) mendukung kesehatan mahasiswa, dimana setiap mahasiswa yang terdaftar akan mendapatkan program jaminan pemeliharaan kesehatan bekerjasama dengan Bapel JPKM Surya Sumirat yang merupakan bagian dari Borromeus Group Healthcare sejak tahun 1999.
Tujuan program jaminan kesehatan bagi mahasiswa Universitas Santo Borromeus diantaranya membantu meringankan biaya mahasiswa yang sedang sakit atau memerlukan pengobatan, dan juga mendukung pemeliharaan kesehatan bagi mahasiswa agar tetap bersinergi dalam mencapai keberhasilan selama menempuh pendidikan di Universitas Santo Borromeus.
Manfaat program Bapel JPKM Surya Sumirat bagi mahasiswa Universitas Santo Borromeus, diantaranya:
1. Pelayanan kasus Gawat Darurat di IGD 24 jam Rumah Sakit Borromeus Group (RS. Santo Borromeus, RS. Santo Yusup, RS. Cahya Kawaluyan, RS. Sekar Kamulyan).
2. Pelayanan Rawat Jalan di PPK I/Klinik Pratama jejaring Bapel JPKM Surya Sumirat (tersebar di wilayah Bandung 40 klinik).
3. Rujukan Rawat Jalan ke 5 (lima) Dokter Spesialis (Penyakit Dalam; Kebidanan & Kandungan; Bedah Umum; Mata; THT) di RS. Borromeus Group.
4. Rujukan Rawat Jalan ke penunjang medis, laboratorium, konsultasi gizi, konsultasi psikologi dan fisioterapi sesuai ketentuan Bapel JPKM Surya Sumirat.
5. Obat-obatan rawat jalan sesuai standar Bapel JPKM Surya Sumirat.
6. Santunan biaya Rawat Inap ditanggung sesuai dengan plafon per tahun.

*sistem cashless dengan menunjukan kartu peserta

(Patricia Maenita)